Suyatno : Tahun 2020, Jalan Ujung Tanjung - Bagansiapiapi dan Lintas pesisir di Bangun

ROHIL, tribunriau - Bupati kabupaten Rokan Hilir H. Suyatno mengungkapkan, pada tahun 2020 ini jalan lintas ujung tanjung - Bagansiapiapi da...

ROHIL, tribunriau - Bupati kabupaten Rokan Hilir H. Suyatno mengungkapkan, pada tahun 2020 ini jalan lintas ujung tanjung - Bagansiapiapi dan jalan lintas pesisir bakal dibangun, termasuk jembatan di Kecamatan Kubu.

" Semalam jam 6 sore tim PU provinsi Riau datang kerumah saya sekalian dengan pemenang tendernya Yang mendapatkan jalan Ujung Tanjung Bagansiapiapi," kata suyatno pada acara memperingati HPSN tingkat kabupaten Rokan Hilir di kantor DLH Batu enam Bagansiapiapi, Rabu (11/3/20)

Dijelaskanya, anggaran sebesar 13 milyar mulai dikerjakan dari labuhan tangga keatas sedangkan anggaran 68 milyar dari ujung tanjung ke Bagansiapiapi, jadi ketemunya ditengah tengah.

Untuk Prioritas pertama adalah diteluk pulau hulu, teluk pulau hilir termasuk sungai sialang, bantayan, labuhan tangga dan Ini yang jadi pruoritas kita untuk segera di benahi.

" Insya Allah, janji mereka sebelum puasa, pekerjaan jalan ujung Tanjung - Bagansiapiapi sudah selesai," ujar suyatno.

Selanjutnya, tambah suyatno, lintas pesisir tahun ini kita mendapat porsi yang sangat luar biasa ,berdasarkan laporan PU Provinsi Riau kepada saya , Bapak Gubernur Riau dari 12 kabupaten / kota yang paling diperhatikan adalah Rokan Hilir, bukan karena beliau asli orang Rokan Hilir, tetapi porsi Rokan Hilir yang paling banyak, karena hal ini ada program lintas pesisir.

Lintas pesisir itu nanti sampai perbatasan sumatera utara , insya Allah Tahun ini akan menyambung , panipahan dengan sumatera utara akan menyambung dengan anggaran sebesar 38 Milyar dan sedang proses lelang.

Begitu juga dengan Kecamatan kubu kubu, tahun ini dibangun jembatan mendekati angka 9 Milyar, antara sungai besar dan kubu akan dibangun jembatan yang saat sekarang dalam proses lelang ,insya Allah lintas pesisir dalam waktu 3 tahun nanti bisa selesai semua," harap suyatno. (hen)

Related

Semesta Riau 1284505920038499889


Terhangat Minggu Ini

Terbaru

item